Blog

Back
source: Facebook Jeruji Band

Sukses Besar Konser Perdana Jeruji di Belgia

May 23, 2017

Grup musik cadas asal Bandung, Jeruji, berhasil menyuguhkan penampilan apik pada konser perdana mereka di Belgia JOC Mons, Mons, Belgia pada pertengahan April lalu. Jeruji yang kini beranggotakan Ginan sebagai vokalis, Andre sebagai gitaris, Sani sebagai penggebuk drum, dan Pengex atau Hendy di posisi bassist ini sukses menghipnotis para pecinta musik punk dan hardcore pada konser yang membuka tur Eropa Jeruji tersebut.

Pada konser tersebut, Jeruji menyuguhkan 10 lagu terbaik mereka kepada penonton yang membanjiri gedung JOC, membuat bangunan tersebut penuh sesak.  Dengan kemampuan dan teknik bermusik yang telah teruji, Jeruji menghipnotis para penggemarnya di Belgia. Permainan musik yang kompak dan berenergi dipadukan dengan teknik vokal berteriak khas hardcore punk membuat konser perdana tersebut sukses besar. 

Tidaklah mengherankan jika band andalan dunia musik bawah tanah Bandung itu pun berhasil membangkitkan dan menjaga antusiasme penonton selama konser berlangsung. Seiring dengan digempurnya kerumunan penonton dengan lagu-lagu bersemangat Jeruji, semakin semarak pula gedung tersebut dengan moshing, pogo, dan slam dancing para penonton. Meski demikian, gerakan dan tarian penuh energi khas acara-acara punk dan hardcore tersebut tidak berujung pada aksi kekerasan. Suasana hangat kekeluargaan komunitas bahkan sangat terasa dalam perhelatan tersebut.

Konser ini adalah bagian dari tur Jeruji yang bertajuk “20th Anniversary of European Tour”. Tur yang digelar dalam rangka memperingati 20 tahun keberadaan Jeruji di dunia musik ini menyambangi beberapa negara lain di Eropa selain Belgia, yaitu Jerman, Austria, Ceko, Polandia, Hongaria, dan Prancis. Semenjak tanggal 7 hingga 29 April 2017, Jeruji mengadakan 20 konser di ketujuh negara tersebut dengan undangan dan bantuan penyelenggara Enemy Booking.

Selain itu, rangkaian konser Jeruji di Eropa tersebut juga diselenggarakan dengan tujuan mempromosikan album kelima mereka yang bertajuk “Stay True”.

Jeruji adalah veteran dalam skena hardcore punk yang telah terbentuk sejak tahun 1996. Sebelumnya, kelompok musik ini telah merilis empat album berjudul “Freedom”, “Lawan”, “3rd”, dan “Warlock” bersama vokalis Aldonny “Themfuck”. Pada April 2015, Themfuck resmi mengundurkan diri untuk menekuni bisnis dan mendalami agama.

“Stay True” adalah album pertama Jeruji bersama Ginan Koesmayadi yang dulunya merupakan vokalis di kelompok heavy metal Mood Altering. Sebelum album ini, formasi terbaru ini juga sempat merilis lagu berjudul “Bangkit Melawan” yang merupakan hasil kolaborasi bersama Morgue Vanguard alias Ucok, mantan personil grup rap bawah tanah legendaris Homicide.

Share this:
Sticky
May 23, 2017
Tags in
Comments Off on Sukses Besar Konser Perdana Jeruji di Belgia

Comments are closed.