Blog

Back
Photo by: nadapromotama.com

5 Keuntungan Sewa Perlengkapan Konser di Mojo Barriers Supplier

September 01, 2018

Mojo Barriers merupakan partner distribusi safety barrier di Indonesia yang menyediakan berbagai perlengkapan serta fasilitas pendukung konser dan eksibisi, termasuk untuk layanan sewa dan pemasangan. Perusahaan ini bekerja sama dengan event organizer Nada Promotama dan telah berpengalaman dalam menangani beragam konser serta acara-acara yang melibatkan artis serta musisi dari dalam maupun luar negeri.

Dengan fasilitas berkualitas tinggi serta pengalaman menangani konser dan event sejenis yang telah terbukti kesuksesannya, Mojo Barriers menawarkan berbagai keuntungan bagi Anda yang menggunakan jasa penyedia alat-alat konser ini. Berikut adalah lima keuntungan utama yang bisa Anda dapatkan saat menyewa perlengkapan konser yang disediakan oleh Mojo Barriers.

  1. Ketersediaan fasilitas pendukung konser yang lengkap

Fasilitas serta perlengkapan pendukung konser yang ditawarkan oleh Mojo Barriers sangat lengkap dan beragam. Perlengkapan yang ditawarkan di antaranya adalah fasilitas crowd control yang menjamin ketertiban saat konser berjalan, safety barrier yang melindungi penonton, hingga perlengkapan lighting dan sound system yang akan membuat gelaran konser kian sempurna.

Ketersediaan fasilitas yang lengkap tentu membuat Anda lebih mudah saat mempersiapkan acara konser, eksibisi, atau perhelatan sejenis yang akan digelar.

  1. Seluruh perlengkapannya berkualitas tinggi dan memiliki konstruksi yang kuat

Mojo Barriers Indonesia merupakan bentuk kerja sama dengan perusahaan safety barrier di Australia yang menyediakan alat-alat dan perlengkapan konser berkualitas tinggi. Konstruksi yang kuat adalah salah satu keunggulan yang ditawarkan. Kuatnya konstruksi fasilitas barrier dan crowd control yang digunakan akan membuat penjagaan penonton konser lebih terkonsentrasi pada area-area yang rawan masalah. Dengan begitu, penjagaan dan pengaturan penonton pun dapat dilakukan dengan lebih maksimal.

  1. Sewa peralatan di Mojo Barriers akan meningkatkan keamanan konser

Keamanan konser merupakan salah satu poin utama yang menjadi fokus pelayanan dari Mojo Barriers. Oleh karena itu, seluruh perlengkapan yang tersedia, terutama faslitas barrier dan crowd control, berkonsentrasi untuk mewujudkan safety at event secara optimal. Ketertiban dan kenyamanan penonton serta keamanan dari awal hingga akhir acara tentu akan menyempurnakan konser yang digelar.

  1. Metode pemasangan dan pengoperasian sudah sesuai dengan standar keamanan

Mojo Barriers tidak hanya menawarkan perlengkapan konser yang keamanannya sudah terjamin. Prosedur pemasangan serta pengoperasian seluruh perlengkapan tersebut juga sudah disesuaikan dengan standar keamanan. Hal ini dilakukan oleh staf serta personel Mojo Barriers yang telah mendapatkan pelatihan prosedur keamanan langsung dari para ahli dari Australia.

Keahlian prosedur pemasangan yang dimiliki oleh staf dari Mojo Barriers tersebut akan mendukung seluruh tahap keberlangsungan acara, dari tahap persiapan, saat konser berlangsung, hingga setelah acara berakhir.

  1. Sudah pernah digunakan dalam berbagai perhelatan dan konser besar

Pengalaman yang dimiliki oleh Mojo Barriers Supplier tidak perlu diragukan lagi. Bersama promotor dan event organizer Nada Promotama, penyedia perlengkapan safety serta crowd control untuk konser ini sudah pernah menangani berbagai perhelatan besar, termasuk konser-konser musisi dalam maupun luar negeri. Maka, penanganan fasilitas yang ditawarkannya pun tentu akan sangat berkualitas.

Itulah lima keuntungan yang ditawarkan dari layanan sewa Mojo Barriers Indonesia. Dengan berbagai keuntungan tersebut, dapat dipastikan bahwa Mojo Barriers Supplier adalah partner terbaik bagi Anda yang ingin menggelar perhelatan besar seperti konser maupun eksibisi. Acara yang Anda selenggarakan pun akan terjamin kelancaran serta keamanannya.

Share this:
Sticky
Sep 01, 2018
Comments Off on 5 Keuntungan Sewa Perlengkapan Konser di Mojo Barriers Supplier

Comments are closed.